Tidak bisa dipungkiri bahwa selain menjadi alat untuk menjaga diri, hijab juga bisa mempercantik penampilan seorang muslimah. Buang jauh-jauh pikiran bahwa hijab syar'i yang menutupi dada membuat penampilanmu menjadi tidak menarik. Justru sebaliknya, kamu terlihat semakin elegan, eksklusif dan fashionable seperti Ghaida Tsurayya.
1.
Kamu bisa menggunakan pashmina polos dengan ukuran panjang sekitar 150-170 sentimeter dan lebar 50 hingga 80 sentimeter. Pashmina jenis ini sudah sangat banyak di pasaran. Kreasi dengan pashmina ini sudah bisa menutupi dada dan tetap terlihat fashionable. Kamu bisa menggunakan hijab model ini untuk kegiatan kamu sehari-hari atau untuk acara khusus lainnya.
2.
Kalau yang ini menggunakan hijab atau bergo yang sudah setengah jadi. Pada bagian leher kamu tidak perlu memberi peniti lagi. Kamu tinggal mengkreasikan sisi hijab yang lebih panjang. Hasilnya tetap hijab syar'i yang menjulur di bagian dada.
3.
Gaya hijab menutupi dada yang satu ini juga bisa kamu praktekkan. Ini untuk kamu yang terbiasa menggunakan hijab segi empat. Sangat mudah dan praktis, tapi tetap syar'i.
4.
Model satu ini juga menggunakan hijab segi empat.
5.
Ini juga model hijab segi empat yang tetap menutupi dada dan tetap terlihat fashionable.
6.
Pashmina dengan bahan kaos juga bisa kamu kreasikan mengikuti gambar di atas. Hasilnya hijab yang menutupi dada namun tetap terlihat elegan.
7.
Mau tampil fresh dan gaya namun tetap syar'i? Maka kamu bisa menggunakan model hijab di atas. Kamu bisa menambahkan bros cantik yang dijamin akan membuat penampilanmu juga semakin cantik.
Selamat mencoba ladies!
0 komentar:
Posting Komentar